Tambang-Hutan dan Perkebunan-Laut Pesisir

Sabtu, 12 November 2011

Aksi Penolakan PLTN di Taman Merdeka

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Greenpeace Indonesia, Walhi Babel dan Aliansi Mahasiswa Babel menggelar aksi anti PLTN di Taman Merdeka Pangkalpinang, Sabtu (12/11/2011) malam.

Aksi diisi pameran foto bertemakan kerugian dan kerusakan dari PLTN di berbagai belahan dunia.

Tampak, dua orang bertopeng mengenakan jubah hitam berkeliling Taman Merdeka diikuti beberapa mahasiswa yang membawa poster berisi gambar dampak buruk PLTN.

Dua manusia bertopeng itu menggambarkan sosok malaikat pencabut nyawa manusia yang terkena radiasi nuklir.

"Kerugian dan dampak buruk PLTN tidak bisa ditawar-tawar lagi. BATAN selalu menyampaikan yang baik-baik saja tanpa memberikan pemahaman utuh dampak buruk PLTN. Masyarakat yang pro PLTN, juga tidak tahu gambaran PLTN itu sendiri," kata Arif Fiyanto, Juru Kampanye Iklim dan Energi Greenpeace Asia Tenggara kepada bangkapos.com.

Apakah kampanye ini untuk menakut-nakuti masyarakat Babel?"Kami bukan menakuti-nakuti, namun memberi fakta sesungguhnya bahwa PLTN belum dapat menjadi solusi mengatasi listrik di Babel. Pemerintah juga telah mengisyaratkan penundaan pembangunan PLTN," terangnya.

Sementara itu, Direktur Eksekutif Walhi Babel Ratno Budi menyatakan, penolakan PLTN di Babel harga mati.

Rencananya, Minggu (13/11/2011) besok, akan dirayakan penundaan pembangunan PLTN oleh pemerintah pusat.

"Dalam aksi besok, warga di sekitar tapak kawasan akan datang merayakan kabar penundaan itu," ungkap mantan wartawan TV lokal desk kriminal ini penuh semangat.


http://bangka.tribunnews.com/2011/11/12/aksi-penolakan-pltn-di-taman-merdeka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar